Islamic Painting Club

Islamic Painting Club
Karya : GUNUNG SUKATON, Pengelola SEKAR IMAGE

Senin, 11 Januari 2016

Rahasia di balik Warna Urine



Rahasia Dibalik Warna Urine Anda

Urine adalah limbah dalam tubuh hasil proses penyaringan di dalam ginjal, kemudian setelah proses penyaringan sisa cairan limbah tersebut dibawa melalui ureter menuju kandung kemih dan dibuang keluar tubuh melalui uretra. Selama proses warna urine yang keluar melalui uretra kita pun bisa bermacam-macam tergantung makanan dan minuman yang kita konsumsi dan banyaknya kadar cairan yang minum setiap harinya. Warna urine normal biasanya kuning bercahaya karena merupakan hasil ekskresi (pengeluaran) pigmen yang ditemukan dalam darah yang disebut urochrome. Warna urine bening memang warna normal air urin akan tetapi jika warnanya kuning muda atau bahkan menjadi kuning tua itu artinya bahwa tubuh kita sudah mulai kurang cairan, mungkin asupan yang kurang atau aktivitas yang banyak karena cairan tubuh kita paling banyak dikeluarkan melalui kencing dan keringat.
Mengenal Arti dari Warna Urine
Umumnya warna urin ditentukan oleh besarnya DIURESIS (Peningkatan pembentukan kencing). Makin besar diuresis, makin muda warna urin.
Warna normal urin berkisar antara kuning muda hingga kuning tua. warna itu di sebabkan oleh beberapa macam zat, terutama
UROCHROM dan UROBILIN.
Jika contoh urin bukan dalam gradasi kuning, bisa disebut abnormal, sehingga perlu pemeriksaan lebih lanjut. Meski demikian warna abnormal juga belum tentu karena penyakit berat.Bisa saja disebabkan hasil metabolisme abnormal yang berasal dari suatu jenis makanan atau obat-obatan.
Berikut warna yang berkaitan dengan warna urin :
1. KUNING
Zat warna normal dalam jumlah besar: Urobilin, Urochrom
Zat Warna abnormal : Bilirubin
Pengaruh obat2 : Santonin, riboflavin, atau pengaruh permen
Indikasi penyakit : tidak ada ( normal ).
2. HIJAU
Zat warna normal dalam jumlah besar: indikan ( indoxilsulfat )
Pengaruh obat2 : methyleneblue, evan’s blue
Indikasi penyakit : obstruksi ( penyumbatan usus kecil ).
3. MERAH
Zat warna normal dalam jumlah besar: uroerythrin
Zat warna abnormal: hemoglobin, porfirin, porfobilin
Pengaruh obat-obat: santonin, amidopyrin, congored atau juga zat warna makanan
Indikasi penyakit: glomerulonevitis nefitit akut ( panyakit ginjal ), kanker kandung kencing.
Bagian-bagian Atau Unsur Urine :
4. COKELAT
Zat warna normal dalam jumlah besar: urobilin
Zat warna abnormal: bilirubin, hematin, porfobilin
Indikasi penyakit: hepatitis.
5. COKELAT TUA/ HITAM
Zat warna normal dalam jumlah besar : indikan
Zat warna abnormal: darah tua, alkapton, melamin
Pengaruh obat2: derivat, fenol, argyrol
Indikasi penyakit: sindroma nefrotika ( penyakit ginjal ).
6. SERUPA SUSU
Zat warna normal dalam jumlah besar: fosfat, urat
Zat warna abnormal: pus, getah prostat, chylus, zat2 lemak, bakteri2, protein yang membeku
Indikasi penyakit : Infeksi saluran kencing, kebocoran kelenjar limfa.
Sebagai Ukuran Warna Urin :
7.Dan jika Air kencing anda berwarna bening, itu menandakan kadar
racun di dalam tubuh kita berkurang. Itu baik unduk anda. Jadi jaga kesahatan dan selalu minum air putih ya.
Setelah anda baca Artikel ini diharapkan setiap buang air kecil selalu check keadaan wana urine anda agar anda bisa menilai seberapa baik kondisi kesehatan saat ini. Mencegah adalah sesuatu yang baik dari pada jika sudah terlanjur anda harus berobat dan menghabiskan uang banyak untuk penyembuhan kesehatan anda.
Sebaiknya anda baca juga artikel tentang Efek Buruk Minuman Bersoda agar anda selalu berhati-hati dalam mengkonsumsi air minum. Karena sesuatu yang berlebih menimbulkan efek yang tidak baik juga. Mulai dari sekarang jaga kesehatan anda dan selalu berolahraga teratur, jangan lupa untuk minum air putih 8 gelas per hari dan istirahat selama 8 jam dalam seharinya.
Semoga bermanfaat ;D
Yuk kita hidupkan Solusi sehat, alamiah, ilmiah dan ilahiyah dengan konsumsi herbal HPAI SAH (Sehat Aman Halal ) tanggungjwb bersam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Apa komentar anda?